Sejak beberapa tahun silam ada tren yang sedang booming di seluruh Indonesia.
Apa tuh kak?
BELANJA ONLINE.
Hal ini ditimbulkan karena internet semakin "merajai" keterlibatannya dalam setiap aktifitas yang kita lakukan. Dengan semakin bebasnya kita bergerilya di internet, kebutuhan apa saja mudah didapatkan sekejap mata. Pilihan ketersediaan barang tidak hanya di Indonesia tapi juga bisa sampai ke luar negeri. Dan tanpa kita sadari perlahan-lahan tindakan ini perlahan akan menjajah produk dalam negeri.
Mengapa saya berpendapat demikian?
Kita memiliki kecenderungan lebih menyukai produk luar daripada produk dalam negeri. Hal ini sudah lumrah terjadi. Dan ketika difasilitasi dengan ketersediaan media yang memudahkan kita mendapatkan barang-barang tersebut, BOOM! Kita akan melupakan bahwa masih banyak sekali produk dalam negeri yang memiliki kualitas apik yang tidak kalah dengan produk luar. Produk dalam negeri seringkali terjajah dengan pilihan-pilihan kita yang lebih mengutamakan penggunaan produk luar.
November tahun lalu seorang sahabat saya menikah. Sebagai orang terdekat saya ingin sekali memberikan sesuatu yang akan membuat dia terus mengenang saya. Karena tinggal di kota Batam yang berada dekat sekali dengan Negara Singapura dan Malaysia, beberapa kali saya melakukan perjalanan singkat untuk mempertimbangkan hadiah apa yang bagus diberikan untuk dia.
Tidak puas melihat secara offline saya juga mencari online. Ada banyak sekali pilihan yang disediakan di luar sana. Semakin bingung dan hari pernikahannya semakin dekat. Lalu saya menemukan Qlapa. Unik bukan? Situs online ini bernama buah yang sangat akrab dengan Indonesia, Kelapa. Awalnya saya membuka website ini tanpa berharap apa-apa namun ternyata cukup membuat saya terpana.
Qlapa.com |
Qlapa.com adalah rumah produk handmade Indonesia. Kalian akan menemukan banyak hal di sini. Mulai dari hadiah, koleksi, boneka, rajutan, dan masih banyak produk lainnya yang sangat unik dan lucu. Qlapa benar-benar menyediakan pilihan produk handmade yang terkurasi. Dan yang paling penting adalah keberadaan mereka memerangi produk impor di sektor real offline.
Tidak hanya menyediakan produk, mereka juga menyediakan produsen produk yang sangat bersahabat dan dapat diajak berkompromi. Seperti saat itu saya memesan bantal dan mereka memberikan estimasi penyelesaian produk. Namun ternyata tanggal tersebut sangat dekat sekali dengan pesta pernikahan sahabat saya. Kami mencari jalan keluar bersama dan produk sampai di kota tempat saya tinggal tepat waktu, hingga kini sudah dipeluk sahabat saya. Kehadiran Qlapa seperti sumber air segar di tengah kekeringan yang melanda. Kehadirannya dengan beragam produk pilihan yang mampu bersaing ketat dengan produk luar adalah kabar baik yang selayaknya harus diketahui banyak orang.
Di bulan Agustus yang selalu kita peringati dengan kemerdekaan Indonesia ini, marilah kita memerdekakan hidup dalam segala hal. Kita tidak lagi melawan penjajah lewat peperangan fisik dan pertumpahan darah. Kita tidak perlu lagi mengatur strategi peperangan yang bisa saja merenggut nyawa. Kita tidak perlu lagi mengasah bambu runcing untuk mengadakan perlawanan terhadap mereka yang menjajah kita. Kita bahkan sudah bebas untuk menjalani kehidupan sebaik-baiknya sebuah bangsa dan negara.
Namun merdeka bukan cuma tentang diri yang tidak lagi terbelenggu bangsa lainnya. Merdeka yang sebenarnya adalah saat kita bisa mencintai produk dalam negeri tanpa harus berpikir dua kali. Merdeka adalah ketika hati ingin menunjukkan cinta yang sebenarnya kepada Indonesia dengan mendukung penuh karya anak-anak bangsa.
Terimakasih Qlapa, berkatmu bisa kuberikan segenggam cinta untuk sahabatku.
Pembelian produk di Qlapa.com |
#MerdekaProdukIndonesia
Wihhh Recommend bgt nih kak buat cari kado atau buat jadi souvenir acara
BalasHapuswah keren nih ...
BalasHapuscakep cakep
BalasHapus